Kelompok Peneliti Muda (KPM) Universitas Negeri Jakarta berdiri pada tanggal 16 Agustus 1998. Diprakarsai oleh Ketua Senat semua Fakultas di UNJ (dahulu IKIP) kecuali Senat Fakultas Ilmu Keolahragaan, diantaranya Uwes Chaeruman (Teknologi Pendidikan/FIP), Zakia Drajat (Bahasa Arab/FBS), Muhammad Yusro (Teknik Elektro/FT), Casidin (FMIPA), dan Anggung (FBS). KPM dibentuk atas dasar kepedulian dan rasa tanggung jawab mahasiswa Universitas Negeri Jakarta untuk kemajuan ilmu pengetahuan dan keilmiahan dalam rangka menjalankan Tri Dharma perguruan tinggi. Awalnya mereka mengusulkan pada FODIM (Forum Diskusi Mahasiswa) sebagai satu-satunya unit yang bergerak di bidang penalaran, untuk membuat satu divisi yang khusus membahas mengenai penelitian. Namun, FODIM menolak sehingga didirikanlah unit baru.
Pada tahun-tahun pertama didirikannya, KPM dapat berkembang dengan pesat. Hal itu terbukti dari prestasi-prestasi yang dihasilkan oleh anggota KPM, diantaranya menjadi pemenang LKTM (Lomba Karya Tulis Mahasiswa) pada tahun 1998, pemenang dalam kuis Galileo yang diadakan oleh stasiun televisi swasta, dan pemenang penelitian Bogasari yang penelitiannya dibeli oleh Bogasari untuk diterapkan pada produknya. Hal yang paling membanggakan adalah pada awal berdirinya (tahun 1999), KPM diberi kepercayaan oleh rektor sebagai panitia penyelenggara PIMNAS (Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional).
Awalnya sekretariat KPM terletak di samping masjid alumni, namun pada tahun ke-7 sekretariat KPM pindah ke Gedung G lantai 1 ruang 105 (sekarang ruang 106) –yang merupakan pusat kegiatan organisasi mahasiswa– di bawah kepemimpinan Eko Prasetyo.
Kini KPM sudah berusia 20 tahun dan akan terus berusaha berkontribusi sebagai organisasi mahasiswa yang bergerak di bidang penalaran dan penelitian serta terus berupaya memfasilitasi mahasiswa UNJ dalam bidang penelitian. Sudah banyak penelitian yang dilakukan, lintas bidang disiplin ilmu, mulai dari kimia, biologi, fisika, elektro, elektronika, mesin, dan bidang-bidang lainnya. KPM UNJ masih muda dan penuh semangat, akan terus berkembang dan meluaskan manfaat keberadaan kami, KPM, Kelompok Peneliti Muda!
Selama 20 tahun sejak pendiriannya, berikut ini adalah nama-nama ketua KPM yang telah mengabdi, yaitu:
1. Uwes Chaeruman (FIP)
2. Rahmat Syarifudin (FMIPA)
3. Indra (FT)
4. Jaka (FT)
5. Rusmin (FT)
6. Dewi Rahmawati (FT)
7. Eko Prasetyo(FT)
8. Edi Ridho Pamungkas (FMIPA)
9. Sulthoni Adzhim (FMIPA)
10. Romadhon M.S. (FT)
11. Arief Subiyandono (FT)
12. Sudharno Dwi Yuwono (FIP)
13. Sri Astriani Harsa (FMIPA)
14. Fadilla Nuraini (FIP)
15. Salomoan (FT)
16. Moch. Aldi Mauludin (FT)
17. O Jaya Perbangsa (FT)
18. Husni Falah (FIS)
19. M Nurilman Baehaqi (FMIPA)
20. Pedja Koswara (FT)
21. Hidayat (FT)
22. Adi Rahman (FMIPA)
23. Muhammad Rizky Wafyan (FMIPA)
24. Yusuf Niko Fitranto (FMIPA – Saat ini)
Potret KPM
0 Komentar