PRESS RELEASE TOT MICROTEACHING

Nama Kegiatan           : Training of Trainer (TOT)

Hari, Tanggal             : Sabtu, 9 Mei 2020

Pembicara                    : Dini Rizqi Lestari, APMM

Tema Materi                : Microteaching

Jumlah Peserta            : 22 Peserta

Tempat                        : Zoom Meeting

Training of Trainer (TOT) adalah salah satu kegiatan pelatihan KPM UNJ yang bertujuan untuk meningkatkan soft skill pengurus dan anggota KPM UNJ serta civitas akademika UNJ tentang penelitian atau pengetahuan dan percobaan ilmiah utamnya untuk calon pelatih SKBM KPM UNJ. TOT kali ini membahas tentang materi “Microteaching” disesuaikan dengan kebutuhan dan kemampuan yang telah disepakati oleh penanggung jawab kegiatan.

Kegiatan ini dimulai dan dipandu oleh Muhammad Azzam Khairel Fauzan sebagai MC sekaligus moderator, selanjutnya pemaparan materi disampaikan oleh ka Dini Rizqi Lestari, APMM, setelah pemaparan materi kemudian dilanjut dengan sesi tanya jawab dan terakhir penutup. Peserta dan pengurus yang mengikuti kegiatan TOT KPM wajib mengisi presensi kehadiran dan setelahnya diwajibkan untuk menulis resume dari materi yang telah disampaikan.

Materi yang disampaikan oleh Ka Dini Rizqi Lestari, APMM meliputi pengertian atau penjelasan microteaching, ciri-ciri pengajaran dalam microteaching, tujuan microteaching, jenis-jenis teknik mengajar, dan keterampilan dalam mengajar. Kegiatan ini berjalan lancar, antusiasme peserta sudah baik akan tetapi perlu kembali ditingkatkan. Akhir dari kegiatan ini ditutup oleh moderator yang sekaligus MC sebagai pemandu acara.

Training of Trainer – Microteaching

#BerprestasiBermanfaat

#KabinetMataAir

#BersatuBerdayaGuna

#MenelitiMembangunBangsa

〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰

? https://facebook.com/kpmunj

? https://twitter.com/kpm_unj

? https://www.instagram.com/kpmunj

? kpmunj.org

? penelitimudaunj@gmail.com

〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰

© KPM UNJ 2020


0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.